Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Maleakhi 2:1-2,seorang imam mendapat prioritas utama untuk mendapat berkat-berkat dari Tuhan, tetapi di sini bisa terjadi seorang imam kehilangan berkat Tuhan, dan diganti menjadi kutukan, bahkan sampai kebinasaan. Ini terjadi jika seorang imam tidak menghormati atau menghina nama Tuhan.

Maleakhi 1:6-8a,praktek menghina nama Tuhan:
  1. membawa roti cemar,
  2. membawa binatang buta.
Ad. 2. Membawa binatang buta = pelayanan yang buta. Dalam Matius 6, mata adalah pelita tubuh, jika mata buta berarti pelita buta. Pelayanan buta = pelita padam = pelayanan 5 gadis bodoh yang tidak membawa minyak persediaan.

Tanda pelayanan yang bodoh:
  1. Mendengar firman tetapi tidak melakukan, tidak dengar-dengaran pada firman Tuhan.
  2. Mempertahankan kegelapan dosa, sesuatu yang tidak benar.
  3. Tidak setia dan tidak berkobar-kobar lagi.
Matius 25:10-12,akibat pelayanan yang bodoh adalah pintu Pesta Nikah Anak Domba ditutup, artinya adalah mengalami penutupan pintu-pintu di dunia, sampai ketinggalan saat kedatangan Yesus kedua kali, masuk kebinasaan untuk selama-lamanya.

Biar kita koreksi diri, mungkin sudah melayani, tetapi apakah ada minyak persediaan? Jangan sampai kita melayani, tetapi hanya merupakan pelayanan yang bodoh.

Supaya tidak mengalami penutupan pintu, maka mulai sekarang kita harus banyak menutup pintu(Matius 6:6), yaitu banyak berdoa dan menyembah Tuhan. Saat menyembah Tuhan, kita akan mengalami hubungan pribadi dengan Tuhan, hubungan dari hati ke hati, banyak mencurahkan isi hati kepada Tuhan. Terutama masalah nikah, jangan banyak mencurahkan isi hati ke orang lain. Paling bagus adalah banyak mencurahkan isi hati kepada Tuhan.

Dalam mencurahkan isi hati kepada Tuhan, kita tidak bisa dipengaruhi oleh pengaruh-pengaruh dari luar, yaitu dosa, dunia, dan keinginan daging.

2 Raja-raja 4:3-7,hasil menutup pintu adalah mengalami minyak Roh Kudus yang mengurapi, memenuhi, sampai meluap-luap menjadi minyak persediaandalam kehidupan kita. Banyak kebutuhan kita hidup di dunia akhir zaman ini, tetapi semuanya sudah tercakup dalam minyak persediaan.

Kalau ada minyak persediaan, maka pelita akan menyala, tandanya adalah:
  1. Taat dengar-dengaran, apapun resikonya.
  2. Hidup dalam kebenaran, membuang segala dosa.
  3. Setia dan berkobar-kobar.
Kegunaan minyak persediaan / pelita yang menyala:
  1. Markus 4:21,untuk menerangi nikah rumah tangga dari kegelapan di akhir zaman.
    • Melindungi dari kegelapan gantang artinya minyak persediaan ini mampu memberkati / memelihara nikah rumah tangga kita di tengah krisis di segala bidang.
    • Melindungi dari kegelapan tempat tidur artinya minyak persediaan mampu melindungi nikah dari dosa makan-minum dan dosa kawin-mengawinkan.

  2. 2 Raja-raja 4:10,33,35,mampu menolong kita dari segala masalah, sampai yang mustahil menjadi tidak mustahil, membereskan segala sesuatu, bahkan memberi masa depan yang indah kepada kita.

  3. Matius 25:1,memberi kita kekuatan ekstrasehingga tetap kuat dan teguh hati, tidak letih lesu, tidak kecewa, tidak putus asa, tidak tersandung, tidak jatuh dalam menanti kedatangan Tuhan, sampai bisa menyongsong kedatangan Yesus kedua kali sebagai Mempelai Laki-laki Sorga.
Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Pembukaan Lempin-El angkatan 43 Malang, 09 Oktober 2022 (Minggu Pagi)
    ... Surga tubuh Kristus sempurna. Jadi Yesus masuk ke kota Yerusalem baru bersama mempelai wanitaNya tubuh Kristus sempurna. Yesus mengendarai keledai artinya Yesus sebagai Kepala atas tubuhNya yang bertanggung jawab atas seluruh hidup kita mengatur setiap langkah hidup kita sampai rela mati di bukit tengkorak. Wahyu - Dalam roh aku dibawanya ke padang ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 04 Maret 2015 (Rabu Sore)
    ... dari Ibadah Raya Surabaya Januari sampai Ibadah Raya Surabaya Januari . sidang jemaat di SARDIS Wahyu - disucikan untuk mengalami kebangunan rohani dan kuat rohaninya supaya tetap berjaga-jaga diterangkan mulai dari Ibadah Doa Surabaya Januari . Kita masih berada pada penyucian terakhir terhadap sidang jemaat di SARDIS yang berada dalam ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 05 Juli 2017 (Rabu Sore)
    ... Kemah Pertemuan dan haruslah engkau membasuh mereka dengan air. . Kemudian kauambillah pakaian itu lalu kaukenakanlah kepada Harun kemeja gamis baju efod dan baju efod serta tutup dada kaukebatkanlah sabuk baju efod kepadanya . kautaruhlah serban di kepalanya dan jamang yang kudus kaububuh pada serban itu. . Sesudah itu kauambillah ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 07 Februari 2020 (Jumat Sore)
    ... Kehidupan Kristen--hamba Tuhan pelayan Tuhan--yang berada di pelataran--'kecualikan pelataran Bait Suci yang di sebelah luar'. Dulu Tuhan memperlihatkan kerajaan sorga kepada Musa lalu Ia perintahkan Musa untuk membuat kerajaan sorga di bumi itulah Tabernakel supaya di bumi sama seperti di sorga--kita masih di bumi tetapi bersuasana sorga. Tabernakel terdiri dari tiga ruangan--Keluaran ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja Malang, 24 Maret 2018 (Sabtu Sore)
    ... saya bukan Kristen dari pada menyembah Tuhan lebih baik uang saya tempel di dinding kemudian saya sembah. Sombong sekali. Memang kaya tetapi akhir-akhir saya dengar mereka sudah habis. Terlalu sombong. Jangan sampai kita sombong. Proses menyembah uang Keinginan akan uang termasuk perkara daging yang lain dunia yang tidak terkontrol oleh ...
  • Ibadah Doa Malam Surabaya, 05 Juni 2016 (Minggu Malam)
    ... singa lembu burung nasar dan manusia. Jika digabung ini semua menunjuk pada salib diterangkan pada Ibadah Raya Surabaya Juni . Jadi empat makhluk adalah kehidupan yang mengalami jalan salib. Begitu juga dengan kehidupan kita. Kalau kita mau mengalami suasana takhta sorga sampai nanti benar-benar terangkat ke takhta sorga maka satu-satunya jalan jalan ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 10 Juni 2010 (Kamis Sore)
    ... ke Yerusalem dan menanggung banyak penderitaan dari pihak tua-tua imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat lalu dibunuh dan dibangkitkan pada hari ketiga. Tetapi Petrus menarik Yesus ke samping dan menegor Dia katanya Tuhan kiranya Allah menjauhkan hal itu Hal itu sekali-kali takkan menimpa Engkau. Maka Yesus berpaling dan berkata kepada Petrus ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 19 Januari 2017 (Kamis Sore)
    ... dan diciptakan. Pujian dan ucapan syukur dari makhluk dilanjutkan dengan penyembahan oleh tua-tua di tahta Surga. x . Dalam Perjanjian Lama perjalanan Israel menuju ke Kanaan ditandai dengan kali angka Pada awal perjalanan dari Mesir menuju Kanaan bangsa Israel menemukan mata air di Elim. Keluaran Sesudah itu sampailah mereka di Elim di ...
  • Ibadah Doa Malang, 18 Februari 2014 (Selasa Sore)
    ... mencerai-beraikan persekutuan yang benar dan masuk dalam persekutuan yang tidak benar yaitu persekutuan tubuh Babel mempelai wanita setan yang akan dibinasakan untuk selamanya. Ada hal yang penting dalam persekutuan yang benar Persekutuan dalam kesusahan sama dengan jalan kematian. Persekutuan dalam kerajaan sama dengan jalan kebangkitan. Persekutuan dalam ketekunan untuk menantikan Yesus sama ...
  • Ibadah Doa Malang, 21 Juni 2018 (Kamis Sore)
    ... di depan Tabut sehingga terjadi shekinah glory sama dengan kemuliaan Tuhan kelepasan dari dosa untuk bangsa Israel. Dalam Perjanjian Baru Yesus masuk tempat kudus takhta Sorga satu kali untuk selamanya dengan membawa darahNya sendiri dan dupa doa syafaat sehingga terjadi shekinah glory sama dengan kemuliaan Allah kelepasan dari dosa untuk seluruh ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.