Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Keluaran 19:10-15, ada 3 macam penyucian:
  1. Keluaran 19:10-11,membasuh pakaian dengan darah Yesus (3 hari mengingatkan kita pada kematian dan kebangkitan Yesus) = penyucian masa lalu, dosa-dosa yang sudah dilakukan.
    Caranya adalah dengan mengaku segala dosa yang sudah dilakukan.

    1 Yohanes 1:7,9,kalau kita mengaku dosa, maka darah Yesus aktif:
    • Mengampuni / menutupi segala dosa, sehingga tidak ada bekasnya lagi.
    • Menyucikan, mencabut akar-akar dosa, sampai tidak melakukan dosa itu lagi.
    • Wahyu 22:14,membuat pakaian kita putih, supaya bisa kembali ke Firdaus.

  2. Keluaran 19:12-13,memasang batas = penyucian masa kini.
    Prosesnya adalah membatasi pergaulan / perjalanan hidup dengan firman pengajaran yang benar, supaya perjalanan hidup tidak melanggar ketetapan Allah.

    1 Yohanes 3:4,melanggar ketetapan Allah adalah dosa, dan hukumannya adalah mati, yaitu:
    • Dilempar batu sampai mati.
      Batu itu keras, artinya orang yang melanggar hukum Allah itu hati nuraninya makin hari makin keras, sampai suatu waktu kebal, tidak merasa bersalah lagi, bahkan merasa benar sekalipun hidup dalam dosa.

    • Dipanah sampai mati dengan panah api si jahat (kenajisan).
      Dipanah sampai mati berarti kena jantung hatinya = selalu merasa tidak puas(Efesus 6:16), jatuh dalam kenajisan, sampai kematian yang kedua.

    Keluaran 19:13,sangkakala berbunyi panjang menunjuk pada firman pengajaranyang disampaikan dengan panjang sabar, diulang-ulang; ini merupakan panjang sabarnya Tuhan untuk menunjuk dosa, untuk menegur dan menasehati (2 Timotius 4:2), sehingga kita bisa naik gunung dan menyembah Tuhan (Wahyu 21:9-10).

  3. Keluaran 19:14-15,jangan bersetubuh, jangan bercampur dengan perempuan (bukan berarti tidak boleh kawin) = penyucian masa depan.

    Ada 2 perempuan yang mencemarkan gereja Tuhan, yaitu:
    • Perempuan Izebel.
      Wahyu 2:20,24,ini menunjuk pada pengajaran sesat, yaitu:
      • Tahbisan yang salah, di mana wanita boleh mengajar dan memerintah laki-laki.
      • Pengajaran tentang setan-setan.

    • Perempuan Babel.
      Wahyu 17:1,4-5,ini adalah ajaran sesat yang hanya menonjolkan perkara jasmani, hiburan-hiburan daging yang mengarah pada kenajisan.

    1 Timotius 4:1,dalam urapan Roh Kudus, sikap kita harus tegasuntuk menolak ajaran lain, dan berpegang teguh pada firman pengajaran yang benar.

    Wahyu 14:2-5,kalau tidak bercampur dengan perempuan Izebel dan Babel, maka kita akan memiliki kualitas murni dan sempurna, menjadi Mempelai Wanita Tuhan, menjadi satu daging dengan Tuhan, dan kita mengalami kasih Tuhan.

    Roma 8:35-37,kegunaan kasih Tuhan adalah:
    • Memberi kekuatan ekstrabagi kita menghadapi kesesakan, aniaya, sehingga kita tidak kecewa, tidak putus asa, tidak terpisah dari Tuhan.
    • Memberi kemenangankepada kita yang tidak berdaya menghadapi musuh-musuh yang kuat.
    • Kolose 3:14,menyatu sebagai Mempelai Wanita, untuk menyatu dengan Mempelai Pria selama-lamanya.
Tuhan memberkati.

Tags

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Raya Malang, 23 Februari 2014 (Minggu Pagi)
    ... persekutuan yang sejati. Persekutuan dalam kerajaan jalan kebangkitan. Ini adalah persekutuan imam dan raja yang berhak mewarisi Kerajaan Surga. Imam adalah seorang yang suci seorang yang memangku jabatan pelayanan dari Tuhan seorang yang beribadah melayani Tuhan sesuai dengan jabatan pelayanan dari Tuhan. Imam adalah kehidupan yang berkemenangan dan bisa memenangkan ...
  • Ibadah Doa Malang, 27 Mei 2021 (Kamis Sore)
    ... itulah TUHAN Allah membentuk manusia itu dari debu tanah dan menghembuskan nafas hidup ke dalam hidungnya demikianlah manusia itu menjadi makhluk yang hidup. Manusia diciptakan Tuhan dari debu tanah liat terdiri dari tubuh daging jiwa darah dan roh yang berasal dari nafas hidup Tuhan Roh Kudus . Inilah kelebihan manusia dari hewan. Ayub ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 17 Juni 2018 (Minggu Siang)
    ... Roh Allah seperti burung merpati turun ke atas-Nya . lalu terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan Inilah Anak-Ku yang Kukasihi kepada-Nyalah Aku berkenan. Ayat baptisan air dan Roh Kudus. 'Yesus segera keluar dari air' baptisan air yang benar adalah orang yang sudah percaya Yesus dan bertobat--mati terhadap dosa--harus dikuburkan dalam air ...
  • Ibadah Kunjungan di Toraja II, 17 Februari 2016 (Rabu Pagi)
    ... Allah akan menerangi mereka dan mereka akan memerintah sebagai raja sampai selama-lamanya. Jika seorang imam setia berkobar-kobar dalam ibadah pelayanan sampai meninggal dunia maka akan dibangkitkan tetap sebagai imam dan raja untuk melayani di Kerajaan Surga selamanya. Petrus Tetapi kamulah bangsa yang terpilih imamat yang rajani bangsa yang kudus umat kepunyaan ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 27 Juni 2018 (Rabu Sore)
    ... dan kebencian lalu terlepas dari semua dosa barulah kita menjadi anak-anak Allah--Dia adalah Bapa bagi anak yatim. Kita rela sengsara daging untuk mengaku dosa berhenti berbuat dosa terlepas dari dosa dan tidak berbuat lagi. Setelah rela sengsara daging untuk melakukan kehendak Bapa di sorga--taat dengar-dengaran sampai daging tidak bersuara. Kalau sudah taat ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 07 September 2014 (Minggu Sore)
    ... akan Kuberi makan dari pohon kehidupan yang ada di Taman Firdaus Allah. ayat sidang jemaat memiliki banyak kelebihan tetapi ada celanya yaitu KEHILANGAN KASIH MULA-MULA. Biar hebat tetapi kalau ada celanya akan tertinggal saat Yesus datang kembali dan tidak ada artinya. Oleh sebab itu perlu penyucian yang terakhir sampai sempurna ...
  • Ibadah Doa Malang, 15 September 2015 (Selasa Sore)
    ... bumi. Pada akhir jaman menjelang kedatangan Yesus kedua kali semua manusia termasuk anak Tuhan hamba Tuhan akan mengalami pencobaan di segala bidang dan krisis yang semakin meningkat sampai antikris berkuasa di bumi selama tahun. Wahyu - Lalu aku melihat seekor binatang keluar dari dalam laut bertanduk sepuluh dan berkepala tujuh ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 13 Oktober 2019 (Minggu Siang)
    ... dan berkata Akulah Mesias dan mereka akan menyesatkan banyak orang. . Banyak nabi palsu akan muncul dan menyesatkan banyak orang. . Sebab Mesias-mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mujizat-mujizat sehingga sekiranya mungkin mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga. 'orang-orang pilihan' orang-orang dalam pengajaran ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 09 April 2019 (Selasa Sore)
    ... dan berbuah seperti pohon ara yang terkutuk mengalami letih lesu dan beban berat. Sampai tidak bisa menjadi mempelai wanita Tuhan yang sempurna. Yakobus - Hai saudara-saudara yang kukasihi ingatlah hal ini setiap orang hendaklah cepat untuk mendengar tetapi lambat untuk berkata-kata dan juga lambat untuk marah sebab amarah manusia tidak ...
  • Ibadah Jumat Agung Surabaya, 02 April 2010 (Jumat Pagi)
    ... jahat dan najis. Kalau ditinjau dari kebangsaan ia adalah orang Mesir kafir. Jadi ini adalah gambaran dari kehidupan kafir yang jahat dan najis tapi ada kerinduan untuk mandi disucikan dan diselamatkan . Tapi tidak ada kemampuan sedikitpun dari bangsa kafir untuk bisa hidup suci dan selamat sehingga tetap bertahan pada ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.