Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Matius 24: 29-31
= keadaan pada waktu kedatangan Tuhan yang kedua kali.

Kita masih membahas ayat 30.
= Yesus tampil dalam kemuliaan di awan-awan yang permai.

4 penampilan Pribadi Yesus dalam kemuliaan:

  1. sebagai Raja segala raja
  2. sebagai Imam Besar
  3. sebagai Mempelai Pria Surga
  4. sebagai Hakim yang Adil

Kita mempelajari bagian yang ke-4

Wahyu 20: 11-12, 14-15
Tempat penghakimanadalah tahta putih.
Hasil penghakimanadalah, orang yang namanya tidak tertulis dalam kitab kehidupan, ia dilempar ke dalam api neraka, binasa untuk selamanya.

Karena itu, mulai sekarang kita harus berusahasupaya nama kita tertulis dalam kitab kehidupan, sehingga kita tidak mengalami penghakiman/penghukuman, tapi kita masuk dalam kota Yerusalem Baru, kerajaan Surga yang kekal.

Wahyu 21: 27
3 hal yang harus diperhatikan supaya nama tertulis dalam kitab kehidupan:

  1. Wahyu 3: 5= harus mengenakan pakaian putih.
    Artinya adalah pelayan-pelayan Tuhan, imam-imam dan raja-raja yang hidup dalam kesucian lahir dan batin.

    Dengan apa kita mengalami kesucian lahir dan batin?(Maleakhi 3: 1-3): yaitu dengan api pemurni logam dan sabun tukang penatu.
    Api pemurni logam= firman pengajaran yang keras yang disampaikan dengan berulang-ulang dan terus menerus untuk menyucikan karat-karat dosa dalam hati/batin pelayan Tuhan.

    2 karat dosa dalam hati, itulah keinginan najis dan keinginan jahat.

    Sabun tukang penatu= firman pengajaran yang keras yang disampaikan dengan berulang-ulang dan terus menerus untuk menyucikan noda-noda pada pakaian.

    Contohnyaadalah:
    1. Yosua 7: 1-15->Noda Akhan= mengambil/mencuri milik Tuhan, itulah perpuluhan dan persembahan khusus.
      Israel menang atas Yerikho (kegerakan hujan akhir), tapi dengan adanya noda, maka semua jadi sia-sia, sekalipun secara manusia, pelayanannya hebat dan dipuji manusia.
      Dan kehidupan seperti ini dekat dengan api neraka (ay. 25), nama tidak tertulis dalam kitab kehidupan.

    2. Yakobus 3: 6->Noda pada lidah= perkataan sia-sia, mulai dengan dusta, fitnah, menjelekan orang, dll.
      Ini langsung berhubungan dengan api neraka, sebab lidah ini dinyalakan oleh api neraka.

  2. Filipi 4: 3= memperjuangkan ibadah dan pelayanan lebih dari segala sesuatu.
    Artinya adalah setia dan berkobar-kobar dalam ibadah pelayanan.

    Kalau sudah sengaja tinggalkan ibadah pelayanan, itu juga langsung berhubungan dengan api neraka.

    Ibrani 10: 25-27
    Hari-hari ini, kita harus sungguh-sungguh dalam ibadah pelayanan!
    Nasihat tertinggi adalah nasihat untuk mengajak anak atau orang lain masuk dalam ibadah.
    Saat meninggalkan ibadah dengan sengaja, saat itu, namanya tidak tertulis dalam kitab kehidupan. Kalau ia diijinkan meninggal, ia akan berhadapan dengan neraka.

  3. Keluaran32: 30-32= pelayanan pendamaian untuk menghapus dosa-dosa.
    Artinya adalah supaya semua dosa-dosa dihapuskan, tidak ada sisa lagi.

    Pada cerita ini, tabernakel belum dibuat dan Musa yang mengadakan pelayanan pendamaian. Tapi setelah tabernakel dibuat, Harun yang membuat pelayanan pendamaian, dimana ia setahun sekali masuk ke ruang maha suci dengan membawa darah.

    Di perjanjian baru sekarang, Yesus Imam Besar, masuk dengan membawa darahNya sendiri dan dupa (doa)untuk memperdamaikan dosa-dosa, sampai nama tertulis dalam kitab kehidupan.

    Ibrani 9: 11-12
    = darah yang dibawa oleh Yesus. Dan ini mampu menghapuskan segala dosa manusia dan seluruh umat manusia, tidak lagi terbatas hanya pada 1 bangsa. Dan hasilnya adalah kita dibuat seperti tidak pernah berbuat dosa.

    Dupa yang dibawa Yesusadalah Yesus di sebelah kanan Allah Bapa sedang berdoa syafaat, supaya kita jangan berbuat dosa lagi. Kalau berbuat dosa lagi, maka tidak ada gunanya pelayanan pendamaian.

    JADI, JANGAN SOMBONG KALAU KITA BISA BERTAHAN TERHADAP DOSA. ITU KARENA DOA DARI IMAM BESAR.

    Kalau hidup dalam dosa, hidup itu sudah berada diluar jangkauan Imam Besar dan tidak bisa ditolong lagi.

    Dari pihak kita, kita memanfaatkan darah dan dupa dari Imam Besar.
    Tanda darah= kita merendahkan diri, mengaku segala dosa kita pada Tuhan dan sesama, supaya segala dosa kita diampuni.

    Tanda dupa= kita harus banyak menyembah Tuhan, supaya tidak jatuh lagi dalam dosa, tapi mengalami urapan Roh Kudus, sebagai bukti kita telah mengalami pekerjaan pendamaian. Kalau dulu, ditandai dengan shekina glori (Roh Kemuliaan). Ini sebagai bukti kalau dosa sudah selesai.

    Contohnya adalah perempuan yang tercemar (berdosa).
    Lukas 7: 37-38, 50
    ay. 38= 'menangis'= membawa darah.
    = 'meminyaki dengan minyak wangi'= ada minyak urapan (urapan Roh Kudus).

    Malam ini, kita bisa mengaku dosa-dosa kita dan menangis dibawah kaki Tuhan, sampai ada urapan Roh Kudus yang kita alami.

    Yesaya 59: 1-2
    Kalau ada dosa yang kita pertahankan, kita terpisah dari Tuhan. Artinya, Tuhan tidak bisa mendengar seruan kita dan Tuhan tidak bisa ulurkan Tangan pada kita. Kalau ini diteruskan, akan masuk dalam pemisahan terakhir, yaitu surga dan neraka.
    Tapi kalau kita manfaatkan darah dan dupa malam ini, maka ada uluran Tangan belas kasihan Tuhan, kita kembali pada pelukan Tangan Tuhan, tidak terpisah lagi.

Hasil kalau ada uluran Tangan Tuhan:

  • Ibrani 4: 14, 16= Tangan Imam Besar menolong kita tepat pada waktunya. Artinya, Tangan belas kasihan Tuhan mampu memelihara kehidupan kita di jaman yang sulit. Dan juga, Tangan Imam Besar memberikan kemenangan atas segala masalah.

  • Yeremia 29: 11= Tangan Imam Besar memberikan rancangan masa depan yang indah dan damai sejahtera.

  • Tangan Imam Besar diulurkan untuk menulis nama kita dalam kitab kehidupan.
    Tanda kalau nama kita sudah ditulis dalam kitab kehidupan, yaitu kita merasakan damai sejahtera.

Tuhan memberkati.


Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 04 Juni 2019 (Selasa Pagi)
    ... Allah untuk mendamaikan dosa seluruh bangsa. Mengapa harus ada pelayanan pendamaian Roma Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah Semua manusia sudah hidup dalam dosa terkutuk dan menuju kebinasaan selamanya. Semua yang hebat di dunia kepandaian kekayaan kedudukan dll tidak bisa menyelesaikan dosa malah memicu manusia berbuat ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 09 September 2018 (Minggu Siang)
    ... menyebut-nyebut kecurangan. Yang kedua pengampunan dosa merupakan kebutuhan utama kita karena Dosa merupakan pemisah antara kita sesama. Suami isteri bisa terpisah anak orang tua terpisah kalau ada dosa. Ini yang membuat kita tidak bahagia saling terasing. Dosa merupakan pemisah antara kita dengan Tuhan sehingga Ia tidak bisa mendengar doa kita tangan-Nya ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 17 April 2012 (Selasa Sore)
    ... yang sebelumnya selalu mendukung Yesus tiba-tiba menyangkal Yesus hanya karena perasaan daging yang takut. Salah satu bentuk menyangkal firman adalah menambah dan mengurangi firman Ibadah Raya April . Bentuk lain menyangkal firman pengajaran yang benar adalah Mencampuradukkan firman pengajaran yang benar dengan ajaran lain. Matius Dan Ia menceriterakan perumpamaan ini juga ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 27 Juli 2009 (Senin Sore)
    ... akan makin bertumbuh. Keluaran Peraturan pesta paskah yaitu tidak boleh ada ragi dan tidak boleh ada daging yang tersisa sampai pagi. Pagi saat Yesus datang kembali. Ragi dosa. Kalau ragi dosa masih ada saat Yesus datang kembali maka kehidupan itu akan ketinggalan. Proses membuang ragi dalam kehidupan kita berdamai. Artinya mengaku dosa kepada Tuhan dan ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 26 Juni 2013 (Rabu Sore)
    ... saat di pekerjaan. Tetapi kita harus menang Wahyu Barangsiapa menang ia akan Kududukkan bersama-sama dengan Aku di atas takhta-Ku sebagaimana Akupun telah menang dan duduk bersama-sama dengan Bapa-Ku di atas takhta-Nya. Tetapi kenyataan yang ada di akhir zaman menjelang kedatangan Tuhan ke dua kali yaitu keadaan Gereja Tuhan menjadi suam-suam ...
  • Ibadah Raya Malang, 30 Agustus 2015 (Minggu Pagi)
    ... anak Lot itu dari ayah mereka. Yang lebih tua melahirkan seorang anak laki-laki dan menamainya Moab dialah bapa orang Moab yang sekarang. Yang lebih mudapun melahirkan seorang anak laki-laki dan menamainya Ben-Ami dialah bapa bani Amon yang sekarang. Bani Amon dan Moab adalah termasuk keturunan Abraham tetapi tidak menjadi jemaat Tuhan. ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 27 Februari 2012 (Senin Sore)
    ... hal itu Hal itu sekali-kali takkan menimpa Engkau. . Maka Yesus berpaling dan berkata kepada Petrus Enyahlah Iblis. Engkau suatu batu sandungan bagi-Ku sebab engkau bukan memikirkan apa yang dipikirkan Allah melainkan apa yang dipikirkan manusia. Yesus mau ke Yerusalem untuk disalibkan tetapi Petrus menarik Yesus ke samping. Akibatnya menjadi ...
  • Ibadah Raya Malang, 19 Maret 2023 (Minggu Pagi)
    ... pertama dari segala penghasilan kepada Tuhan. Mengembalikan perpuluhan dan persembahan khusus milik Tuhan dengan sukacita. Perpuluhan pengakuan bahwa kita sudah diberkati dan dipelihara oleh Tuhan. Pengakuan bahwa kita dan apa yang kita miliki adalah milik Tuhan tidak bisa diganggu-gugat oleh siapa pun. Persembahan khusus ucapan syukur karena kita sudah diberkati dan dipelihara oleh ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 08 Oktober 2012 (Senin Sore)
    ... buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya yang bersama-sama dengan dia dan suaminyapun memakannya. . Maka terbukalah mata mereka berdua dan mereka tahu bahwa mereka telanjang lalu mereka menyemat daun pohon ara dan membuat cawat. Sesungguhnya Tuhan menciptakan Adam dan Hawa dengan pakaian kemuliaan. Tetapi mereka berbuat dosa di taman ...
  • Ibadah Doa Surabaya, 14 Desember 2011 (Rabu Sore)
    ... beribadah melayani Tuhan menahbiskan diri dalam pelayanan pembangunan tubuh Kristus yang sempurna. Kalau kita tidak menahbiskan diri dalam pembangunan tubuh Kristus kita akan dipakai untuk pembangunan tubuh babel yang akan dibinasakan untuk selamanya. Puncak ibadah pelayanan puncak tahbisan kita adalah doa penyembahan. Penyembahan leher hubungan tubuh dengan kepala. Markus pasal ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.