Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949
Matius 24:45-51 adalah tentang berjaga-jaga.
Kita harus selalu berjaga-jaga supaya tidak ketinggalan saat Yesus datang kedua kali dan binasa bersama dunia, tetapi terangkat bersama Tuhan selamanya.

Matius 24: 51b
= berjaga-jaga terhadap kemunafikan.

Lukas 12:1,kemunafikan adalah ajaran sesat,juga merupakan tabiat daging,yang membuat anak Tuhan ketinggalan saat kedatangan Tuhan kedua kali.

Doa penyembahan adalah proses perobekan daging dengan segala hawa nafsu, keinginan, dan tabiatnya.

Ada beberapa tabiat daging yang harus dirobek lewat doa penyembahan, supaya kita tidak ketinggalan pada saat kedatangan Tuhan kedua kali:
  1. Kemunafikan/ pura-pura.
    Yohanes 12:4-6,kemunafikan Yudas adalah pura-pura berbuat baik untuk menyembunyikan dosa pencuri.
    Akibatnya adalah Yudas binasa.

    Lewat doa penyembahan, biar kita bisa membeberkan dosa, tidak lagi munafik.

  2. Lukas 12:4-5,takut/ sungkan kepada manusia.
    Manusia ini bisa suami, istri, bos, dll.
    Sifat takut/ sungkan kepada manusia ini membuat kita tidak takut kepada Tuhan, bahkan mengorbankan Tuhan, prakteknya:
    • Mengorbankan pengajaran yang benar, mencampur ajaran yang benar dengan ajaran yang sesat.
      Ini dimulai dari mendengar ajaran yang tidak benar.
      Juga tidak taat dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar.
      Mendengar firman tetapi tidak dengar-dengaran adalah seperti membangun rumah di atas pasir, saat banjir datang akan roboh dan binasa untuk selama-lamanya.
    • Berbuat dosa atau menyetujui orang berbuat dosa.

    Lewat doa penyembahan, biar kita berubah menjadi takut akan Tuhan,prakteknya adalah:
    • Taat dengar-dengaran pada firman pengajaran yang benar, apapun resikonya.
    • Amsal 8:13,membenci dosa, sampai membenci dusta.

  3. Lukas 12:15,19,tamak = kikir dan serakah.
    Kikir: tidak bisa memberi.
    Serakah: merampas hak Tuhan (perpuluhan dan persembahan khusus) dan hak orang lain.
    Kikir dan serakah ini adalah akar kejahatan, akan mengarahkan kehidupan itu pada dosa kenajisan, yaitu dosa makan-minum dan dosa kawin-mengawinkan, mengarah pada pembangunan tubuh Babel.

    Lewat doa penyembahan, biar diubahkan menjadi tabiat suka memberi, rela memberi.Memberi kepada Tuhan lewat mengembalikan perpuluhan dan persembahan khusus, dan memberi pada sesama lewat sedekah kepada sesama yang membutuhkan.
    Ini yang akan mengarah pada pembangunan tubuh Kristus.

  4. Lukas 12:22,kekuatiran/ bimbang.
    Prakteknya adalah:
    • kuatir akan pemeliharaan hidup sehari-hari,
    • kuatir menghadapi pencobaan/ masalah,
    • kuatir/ bimbang menghadapi pengajaran palsu.

    Yakobus 1:6-8,akibat kebimbangan adalah tidak tenang hidupnya, tidak mendapat apa-apa, tidak mendapat pertolongan dari Tuhan, sampai binasa untuk selama-lamanya.

    Lewat doa penyembahan, biar tabiat kuatir ini diubahkan menjadi menyerahkan diri sepenuh kepada Tuhan.
    Mazmur 37:5-7,praktek menyerahkan diri sepenuh kepada Tuhan:
    • Berdiam diri = mengoreksi diri, kalau ada dosa harus diakui pada Tuhan dan sesama, dan jangan berbuat dosa lagi.
      Dan sabar menunggu waktu Tuhan, jangan membuat jalan sendiri di luar firman.

    • Percaya dan mempercayakan diri sepenuh kepada Tuhan, tidak berharap orang lain, hanya berharap pada kasih dan kemurahan Tuhan = menyembah Tuhan.

    Kalau kita berdiam diri dan menyembah Tuhan, maka Tuhan yang akan bertindak!
    Kalau kita bertindak, Tuhan yang akan diam.

    Kalau Tuhan yang bertindak, maka hasilnya:
    • Mazmur 109:21,secara jasmani tangan kasih setia dan kemurahan Tuhan mampu untuk memelihara hidup kita sampai tidak berkekurangan.
    • Tangan kasih Tuhan mampu melepaskan kita dari penderitaan, dari masalah, sampai yang sudah mustahil sekalipun.
    • Mazmur 37:6,tangan kasih Tuhan mampu menyucikan dan mengubahkan kita, sampai kita ditampilkan menjadi terang dunia, sempurna tak bercacat cela seperti Yesus, mempelai wanita yang siap menyambut kedatangan Tuhan kedua kali.

Tuhan memberkati.

Versi Cetak

Transkrip
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Surabaya, 26 Januari 2015 (Senin Sore)
    ... dan redup kamu berkata Hari buruk. Rupa langit kamu tahu membedakannya tetapi tanda-tanda zaman tidak. Angkatan yang jahat dan tidak setia ini menuntut suatu tanda. Tetapi kepada mereka tidak akan diberikan tanda selain tanda nabi Yunus. Lalu Yesus meninggalkan mereka dan pergi. Kehidupan yang menuntut sesuatu yang jasmani 'Angkatan yang jahat ...
  • Ibadah Doa Malang, 16 September 2021 (Kamis Sore)
    ... antara manusia sebagai korban-korban sulung bagi Allah dan bagi Anak Domba itu. . Dan di dalam mulut mereka tidak terdapat dusta mereka tidak bercela. Ada tujuh fakta pengikutan terhadap Yesus sampai ke bukit Sion Ayat a Bagaikan desau air bah tidak bisa dibendung diterangkan pada Ibadah Pendalaman Alkitab Malang Agustus sampai ...
  • Ibadah Raya Malang, 17 Oktober 2021 (Minggu Pagi)
    ... seorang gembala yang berbicara atas nama Tuhan artinya Tidak sombong dengan kerendahan hati merasa tidak mampu dan hanya bergantung pada Tuhan. Tidak sembarangan ada persiapan sebelum berkhotbah apa yang diucapkan diajarkan seorang gembala akan menentukan sampai di akhirat. Dengan tanggung jawab sepenuh pada Tuhan. Untuk apa perkataan firman Tuhan yang disampaikan seorang gembala ...
  • Ibadah Kaum Muda Remaja, 10 November 2012 (Sabtu Sore)
    ... Sungguh Tuhan ALLAH tidak berbuat sesuatu tanpa menyatakan keputusan-Nya kepada hamba-hamba-Nya para nabi. Singa telah mengaum siapakah yang tidak takut Tuhan ALLAH telah berfirman siapakah yang tidak bernubuat Firman nubuat sama dengan auman singa yang keras yang menakutkan bagi mereka yang mempertahankan dosa. Hosea - Ketika Efraim melihat penyakitnya dan ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 28 Juli 2024 (Minggu Siang)
    ... ingin akan air susu yang murni dan yang rohani supaya olehnya kamu bertumbuh dan beroleh keselamatan . jika kamu benar-benar telah mengecap kebaikan Tuhan. . Dan datanglah kepada-Nya batu yang hidup itu yang memang dibuang oleh manusia tetapi yang dipilih dan dihormat di hadirat Allah. . Dan biarlah kamu juga ...
  • Ibadah Doa Semalam Suntuk Session II Malang, 09 Maret 2016 (Rabu Dini Hari)
    ... pergilah Aku akan menyertai lidahmu dan mengajar engkau apa yang harus kaukatakan. Setelah menerima tanda bertobat lahir baru dan urapan Roh Kudus maka Musa mengenal diri sendiri dengan segala kekurangannya. Demikian juga kita harus mengenal diri sendiri dengan segala kekurangan dan kelemahannya. Kita bisa mengemukakan kekurangan kita kepada Tuhan tetapi ...
  • Ibadah Raya Surabaya, 14 Maret 2010 (Minggu Sore)
    ... ke Surga untuk mencurahkan Roh Kudus bagi kita semua. Ini harga yang harus dibayar oleh Tuhan. Pencurahan Roh Kudus ini adalah SEHARGA korban Kristus. Kalau Yesus tidak mati Roh Kudus tidak akan dicurahkan. Sebab itu ibadah pendalaman Alkitab sangat penting karena kita menerima Firman dan perjamuan suci. Ada kaitannya dengan ...
  • Ibadah Doa Semalam Suntuk Malang Session I, 20 Januari 2009 (Selasa Malam)
    ... bersungut-sungut dan bertengkar. Korintus Kalau sudah menghakimi orang lain dan bersungut-sungut maka yang ditemui adalah malaikat maut bukan bertemu dengan Tuhan binasa untuk selamanya. Ini yang harus kita jaga dalam menghadapi kesulitan di dunia ini. Jangan sampai bersungut dan saling menghakimi. Keluaran Orang yang tidak puas tidak bisa ditolong atau di puaskan ...
  • Ibadah Raya Malang, 03 April 2022 (Minggu Pagi)
    ... timbullah bisul yang jahat dan yang berbahaya pada semua orang yang memakai tanda dari binatang itu dan yang menyembah patungnya. Hukuman pertama yaitu bisul yang jahat dan berbahaya menimpa manusia yang memakai tanda meterai dari binatang buas yaitu . pertama daging yang durhaka. kedua daging yang menghujat. ketiga daging yang ...
  • Ibadah Pendalaman Alkitab Malang, 23 Juni 2022 (Kamis Sore)
    ... itu diberikan kedua sayap dari burung nasar yang besar supaya ia terbang ke tempatnya di padang gurun di mana ia dipelihara jauh dari tempat ular itu selama satu masa dan dua masa dan setengah masa. Manusia di bumi hidup dalam kegelapan yang paling gelap. Manusia tidak mau dan tidak bisa ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.