Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949

Sdri. Syela Eriyanti (Surabaya)

Minggu, 26 Juli 2020
Versi Cetak Download Download
Saya akan menyaksikan pertolongan Tuhan dalam studi saya.
Dulu saat sekolah, saya sering sekali menyontek teman pada saat ujian. Namun, setelah saya digembalakan dalam firman pengajaran benar, saya merasa diubahkan dari yang dulunya suka menyontek menjadi tidak berani bahkan tidak mau untuk menyontek kepada teman. Saya selalu belajar dengan giat, bahkan tidur saya menjadi kurang karena saya harus belajar untuk mempersiapkan ujian.

Di saat teman sekelas saya semuanya menyontek saya tetap ingat pada firman untuk selalu taat pada Tuhan. Saya selalu diejek teman-teman saya karena satu kelas hanya saya yang tidak pernah menyontek, tapi saya hanya diam saja.
Untuk taat pada Tuhan, memang sakit bagi daging karena hasil yang saya peroleh tidak sesuai dengan apa yang saya harapkan. Nilai saya sering di bawah standar rata-rata, bahkan di saat penerimaan raport semester, teman saya yang selalu menyontek mendapat ranking 1 di kelas, sedangkan saya tidak. Rasanya ingin menyerah saja, tetapi firman selalu menguatkan untuk tetap taat apapun resikonya, dan kalimat yang membuat saya kuat adalah "lebih baik nilai jelek karena taat pada Tuhan, tetapi keselamatan tidak hilang daripada nilai bagus karena tidak taat pada Tuhan, tetapi keselamatan hilang". Itulah yang menguatkan saya untuk tetap taat pada Tuhan apapun yang saya hadapi.

Pada saat ujian akhir di kelas 12 teman saya sibuk mencari bocoran ke sana sini. Tetapi saya tetap diam, taat, dan berdoa pada Tuhan. Puji Tuhan pada saat pengumuman kelulusan, saya lulus dengan nilai terbaik di sekolah.
Saya bersyukur pada Tuhan karena semuanya adalah kemurahan dan kebaikan dari Tuhan bagi saya.

Setelah lulus saya tidak tahu harus kemana, saya bingung. Sebenarnya saya ingin melanjutkan studi saya ke perguruan tinggi. Mengingat kondisi ekonomi orangtua yang terbatas, saya berusaha untuk mencari beasiswa, awalnya saya mencoba mendaftar di perguruan tinggi negeri lewat jalur SNMPTN dan SBMPTN menggunakan beasiswa bidikmisi tetapi saya dinyatakan tidak lolos. Saya kecewa, putus asa, dan kuatir akan masa depan saya. Saya bingung dan tidak tau harus bagaimana.

Beruntung saya masih bisa mendengar firman, sehingga firman menegur, mengingatkan dan menguatkan saya bahwa apapun keadaan yang kita alami, kita harus berserah dan berseru pada Tuhan, selalu mengandalkan Tuhan. Sekalipun orang tua terbatas, tetapi masih ada Tuhan yang sanggup menolong.

Di situ saya memahami bahwa di saat saya mengalami sesuatu yang tidak bisa dipikir dan diperbuat lagi ternyata saya kurang berserah dan berseru pada Tuhan. Saya kurang mengandalkan Tuhan, tetapi hanya mengandalkan kekuatan sendiri. Saya mohon ampun pada Tuhan, apapun yang terjadi dalam hidup saya terserah Tuhan saja.

Kemudian saya mendapat informasi bahwa ada beasiswa full dari pemerintah kota Surabaya untuk bisa kuliah di Politeknik Swasta di Surabaya. Saya mencoba mendaftarkan diri, setiap tes saya jalani dengan hanya berdoa dan berserah kepada Tuhan, apapun hasilnya terserah Tuhan saja. Puji Tuhan saya dinyatakan lolos di Politeknik Swasta tersebut dengan beasiswa full dari pemerintah kota Surabaya, serta mendapat uang saku dan uang buku. Bahkan saya juga mendapat tempat kerja di Perusahaan yang ada di Surabaya. sehingga pada saat lulus nanti saya bisa langsung bekerja di perusahaan tersebut.

Semuanya hanya kemurahan dan kebaikan Tuhan bagi saya. Jika kita taat, berserah, berseru, dan mengandalkan Tuhan apapun yang kita alami, Tuhan akan mengulurkan tangan-Nya pada kita. Kekuatan kita terbatas, selebihnya Tuhan yang bekerja. Terima kasih kepada bapak dan ibu gembala atas doa-doanya, terima kasih juga kepada orangtua saya yang selalu sabar dan menguatkan saya.

Terimakasih, Tuhan Yesus memberkati.

Tags

Versi Cetak

Kesaksian
  • Kuasa Firman Tuhan Yang Benar Dalam Penggembalaan (Sdri Melly (Surabaya))
    ... akhir tahun kemarin karena sebelum berangkat keadaan badan saya kurang begitu sehat. Tetapi saya berpikir kalau tidak ikut akan rugi karena ini ibadah doa semalam suntuk terakhir di tahun . Puji Tuhan saya dapat mengikutinya dan Tuhan kuatkan juga sampai session kedua. Pagi hari saat mau berangkat kerja saya lihat ban ...
  • Panggilan dan Pilihan (Efendris Manurung – siswa Lempin-El Angkatan XXIX)
    ... karena saya dapat berada di sini sebagai seorang siswa Lempin-El. Ini semua hanya karena kemurahan Tuhan. Sebenarnya menjadi seorang hamba Tuhan berada di luar pemikiran saya karena saya merasa senang dengan pekerjaan saya di dunia di mana saya dapat mencukupi semua kebutuhan saya dengan baik. Tetapi hari demi hari saya ...
  • Tuhan mampu perintahkan berkat dalam penggemblaaan yang benar (Bpk. Sucipto (Madura))
    ... tahun. Toko itu tempatnya kontrak di komplek pertokoan pusat kota. Beberapa bulan yang lalu pemilik toko memberi surat kepada saya dan saya sempat kaget karena memang waktunya sudah habis dan saya diberi waktu bulan sebab toko itu mau direnovasi. Saya sudah mencari di daerah sana tetapi sangat kesulitan. Akhirnya saya putuskan kalau ...
  • Berserah Tuhan dan Jangan Menggunakan Kekuatan Sendiri (Bapak Setia Darma)
    ... kehidupan saya. Saya punya suatu usaha yang adalah hasil kerja sama dengan seorang teman. Teman nbsp yang memberikan modal saya yang menjalankan dengan sistem bagi hasil. Usaha itu awalnya berjalan bagus. nbsp Tetapi sekitar tahun lalu tiba-tiba teman saya ditipu orang dalam jumlah yang sangat banyak sehingga teman saya mungkin ...
  • Tuhan Membela Pergumulanku untuk Ibadah (Sdri. Fenda)
    ... dengan ibadah. Saya baru menyadari pentingnya Firman dalam kehidupan saya ketika saya tidak mendapatkannya di gereja saya yang lama. Selama ini saya hanya berpikir melayani Tuhan dan mendengarkan Firman tapi tidak menyadari bahwa Firman yang didengar bukanlah hanya didengar tapi juga dipraktekkan. Saya beribadah di gereja saya yang lama kurang lebih tahun ...
  • Hidupku tertolong lewat doa dari isteri dan anak saya (Bpk. Irfan)
    ... saya. Saya terus menunda kesksian ini sehingga kami mengalami peringatan dari Tuhan dengan kejadian Saya sendiri yang mengalami. Waktu saya selesai berenang di kenjeran saya mandi dan tidak tahu kenapa saya pingsan dengan mendadak saya jatuh di kamar mandi dan dilarikan ke UGD sehingga lutut saya dijahit dan gigi depan saya tanggal ...
  • Kemurahan Tuhan di Ciawi (Ibu Martha (Ibu Dick John))
    ... Tuhan yang sudah menolong kami sewaktu di Ciawi. Sewaktu suami tetapkan untuk kami sekeluarga ikut ke ciawi. Saya diperadapkan pada suatu masalah yang membuat saya sakit hati. Dan masalah ini yang membuat saya pribadi sudah tidak ingin ikut ke ciawi. Tapi suami tetap memaksa untuk ikut dan membuat saya selama ...
  • Tuhan membuat jalan yang mudah (Sdri. Fenda)
    ... kenyataannya saya harus mundur semester. Jujur merasa kecewa malu merasa gagal putus asa bahkan menyalahkan Tuhan karena saya sudah berusaha dan yakin bisa menyelesaikan semua di semester . Memikirkan bagaimana papa mama tahu dan merasa kecewa karena anak tinggal satu-satunya tidak bisa membanggakan tetapi menjadi beban. saya memikirkan bagaimana biaya kuliah ...
  • Kuasa Firman Pengajaran Mempelai Mengubah Hidup Saya (Bpk. Otniel Sonny Bhina Santoso (Tuban))
    ... Pengajaran Mempelai. Berawal saat saya mendapat kesempatan pertama kali mengikuti Ibadah Pendalaman Alkitab di Surabaya saat itu saya tergabung dalam Panitia Natal Persekutuan Tahun . Pada saat itu Panitia Natal mempunyai rencana untuk mengajukan permohonan Pelayanan Firman kepada Bp. Pdt. Widjaja Hendra. Saya bersama beberapa orang Panitia datang ke Surabaya ...
  • Tuhan Tidak Tinggalkan Saya (Setiaman Ndraha)
    ... Tuhan yang saya alami dalam hidup saya. Selama kurang lebih minggu yang lalu saya menderita penyakit batuk yang tidak pernah sembuh walaupun sudah beberapa kali minum obat. Lewat penyakit ini saya bergumul kepada Tuhan dan Tuhan memberi kekuatan lewat ibadah Bible Study. Saat perjamuan suci saya mengalami mujizat yang luar ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.