Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949

Yohan

Sabtu, 28 Juli 2007
Versi Cetak Download Download

Tanggal 24-26 Juli 2007, oleh kemurahan Tuhan, saya bisa ikut ibadah persekutuan di Medan. Secara manusia, biaya yang dikeluarkan ke Medan memang besar, apalagi saat liburan dengan harga tiket yang mahal. Tapi sesuai Firman Tuhan, untuk ikut dalam persekutuan, maka semua harus di korbankan. Dan sebelum ikut ke Medan kali ini, ada banyak yang sudah Tuhan lakukan untuk hidup saya.

Oleh kemurahan Tuhan, ada perusahaan Jakarta yang ingin mengajak saya menjadi partner dan saya dijadikan master dealer di Surabaya. Padahal, saya tidak punya kantor yang resmi dan tidak ada pegawai. Dan pihak Jakarta sudah tahu mengenai hal ini, dan saya sudah berulang kali mengatakan, supaya memilih tempat lainnya. Tapi beliau tidak mau dan tetap meminta saya jadi master dealer di Surabaya. Ini berkat Tuhan yang saya tidak pernah pikirkan.

Yang kedua adalah, satu perusahaan travel besar di Bali, juga meminta saya jadi partner. Ini suatu hal yang sangat mustahil. Karena dia sudah exist di bidang travel dan tour, tapi malah mengajak saya sebagai partner. Saya hanya membuatkan web dan database untuk kebutuhan tour dan travel dan selanjutnya, dia mengajukan pembagian keuntungan 50:50. Sangat mustahil bagi saya. Dengan sistem, dimana pembagian saya lebih kecilpun, itu sudah mustahil. Tapi ini malah separo. Dan ini tidak berhenti sampai sini. Kalau Tuhan ijinkan, partner di Bali ini juga akan join untuk meluncurkan produk khusus untuk tour dan travel agent seluruh Indonesia. Benar-benar, saya tidak menyangka akan semua kejadian ini. Banyak jalan Tuhan bukakan dalam pekerjaan saya. Sesuatu yang sangat mustahil bagi saya, apalagi saya bukanlah seorang programmer yang hebat. Juga tidak ada kantor yang baik. Tapi lewat penggembalaan, Tuhan benar-benar menyatakan pemeliharaanNya atas hidup saya. Dan benar-benar, saya makin merasa, bahwa apa yang saya dapatkan, itu semua hanya dari Tuhan, karena saya tahu diri saya siapa dan seharusnya banyak yang lebih baik dari saya.

Banyak perusahaan dan teman saya yang bilang, bahwa semua makin sulit, tapi Firman Tuhan sudah menjadi bukti nyata buat saya. Saat semua bilang pekerjaan sulit, dll, Tuhan justru memberikan peluang-peluang baru kepada saya, lewat orang yang selama ini tidak saya kenal dan bahkan sudah merupakan perusahaan yang besar yang secara manusia tidak butuh apapun dari saya.

Terima kasih, Tuhan memberkati.


Tags

Versi Cetak

Kesaksian
  • Hadiah dari Tuhan (Ibu Sur (71 tahun))
    ... akhir tahun. Suka dan duka dapat saya tanggung semua hanya oleh kasih Tuhan. Awal tahun ini saya mendapat hadiah dari Tuhan yang saya anggap besar. Pada akhir tahun yang lalu saya sakit dan paman saya meninggal. Suami saya yang pergi ke Jakarta juga masuk rumah sakit dan harus menjalani operasi ...
  • Mujizat di dalam firman pengajaran (Ibu Juni Lubis (Medan))
    ... masih sangat baru di pengajaran ini. Pertama kali saya mengenal pengajaran pada tahun lalu waktu Natal. Saya diajak mama untuk mengikuti ibadah natal di Suprapto dengan gembala pak Editua. Saat itu saya merasa kok lama sekali ya Firmannya walaupun sebenarnya saya merasa suka dengan Firman yang disampaikan. Kemudian mama mengajak lagi ...
  • Pemeliharaan Tuhan (Nurwijaya Naibaho (Siswa Lempin-El Kristus Ajaib Angkatan XXIX))
    ... saya mempunyai masalah di tubuh saya. Kadang saya merasa tidak nyaman dengan tubuh saya yang tidak fit tetapi saya merasakan pemeliharaan Tuhan begitu nyata lewat firman Tuhan sejak saya berada di lempin-El. Ayat dalam Amsal - tertanam dalam hati saya dan memberikan kekuatan yang menyembuhkan penyakit saya. Di akhir tahun ...
  • Tuhan Baik Bagi Saya (Ibu Ningsih)
    ... Pertama karena Tuhan sudah menyelamatkan nikah saya. Sebenarnya masalah demi masalah sudah bermunculan saat saya hamil. Tapi saat itu Firman selalu menghiburkan dan menguatkan saya. Puncak masalah terjadi pd tgl April bersamaan dengan persiapan kebaktian persekutuan Paskah di Westin. Saat itu usia kandungan saya sudah bulan. Saat itu saya benar-benar ...
  • Kuasa Penyertaan Tuhan dalam hidupku (Hogianto)
    ... dan yang disaksikan adalah pribadi Tuhan Yesus sendiri. Saya sebenarnya masih banyak kesalahan dan dosa yang sering diulang-ulang bahkan saya takut kalau-kalau dosa itu menjadi kebiasaan. Tapi saya memberanikan diri bersaksi karena saya merasa kalau saya tidak bersaksi maka saya berhutang kepada Tuhan dan saya pernah dengar Firman waktu ibadah ...
  • Panggilan dan Pilihan (Efendris Manurung – siswa Lempin-El Angkatan XXIX)
    ... karena saya dapat berada di sini sebagai seorang siswa Lempin-El. Ini semua hanya karena kemurahan Tuhan. Sebenarnya menjadi seorang hamba Tuhan berada di luar pemikiran saya karena saya merasa senang dengan pekerjaan saya di dunia di mana saya dapat mencukupi semua kebutuhan saya dengan baik. Tetapi hari demi hari saya ...
  • Mujizat Jasmani Mengikuti Mujizat Rohani (Sdr. Misael Nicholas S., Malang)
    ... dari mujizat rohani. Dulu saat saya masih SD saya mengikuti Ibadah Doa Penyembahan serta Ibadah Pendalaman Alkitab dan Perjamuan Suci lewat siaran langsung sedangkan untuk Ibadah Umum dan Sekolah Minggu kami datang ke gereja secara langsung dari Situbondo. Dulu saya belum bisa dikatakan tekun karena pernah tidak mengikuti ibadah pada ...
  • Tuhan Tidak Pernah Menipu (Ibu Wita Mertes (Jerman))
    ... terlepas dari ancaman maut. Yang pertama saya mengalami ini saat waktu kembali dari Indonesia ke Jerman bulan Maret yg lalu selesai mengikuti ibadah kunjungan dari Papua. Pesawat yg saya tumpangi dari Jakarta menuju Jerman mengalami kerusakan yang tidak diketahui. Saat pesawat mau terbang tiba-tiba kita mendengar info bahwa pesawat harus distop Kita ...
  • Firman Membuatku Sabar Menanti Waktu Tuhan (Sdr. Yohan)
    ... harus dari jarak dekat. Tapi saya lengah. Saya ragu-ragu untuk menyaksikan hal tersebut. Padahal Firman sudah sering mengatakan untuk kita inventaris kesaksian yang kecil-kecil. Dan akibatnya Tuhan buat mata kiri saya kembali jadi kabur seperti sebelumnya. Tetapi puji syukur Tuhan masih beri kesempatan untuk menyaksikan yang memang terlihat kecil dan saya ...
  • Tuhan membela ibadah pelayananku dan mengajarku untuk berserah kepadaNya (Sdri. Margareth Clementine)
    ... di Kartika Graha saya akan bersaksi. Saya ingin menyaksikan cinta kasih TUHAN dalam hidup saya secara pribadi. Ada dua hal yang saya ingin saksikan mengenai KKR di Kartika Graha kemarin Oleh kemurahan TUHAN saya mengikuti pelayanan vocal group sejak beberapa bulan yang lalu. Biasanya ketika ada KKR di Kartika saat ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.