Simpang Borobudur no 27 Malang
0341-496949

Bapak Setia Darma

Sabtu, 06 Agustus 2016
Versi Cetak Download Download
Puji Tuhan, saya ingin menyaksikan cinta kasih dan kemurahan Tuhan yang begitu besar dalam kehidupan saya. Saya punya suatu usaha yang adalah hasil kerja sama dengan seorang teman. Teman 
yang memberikan modal, saya yang menjalankan dengan sistem bagi hasil. Usaha itu awalnya berjalan bagus. Tetapi, sekitar 2 tahun lalu tiba-tiba teman saya ditipu orang dalam jumlah yang sangat banyak sehingga teman saya, mungkin karena kesulitan keuangan, mulai menarik sedikit demi sedikit modalnya dari usaha kami. Sampai suatu saat, semua modal ditarik, tanpa ada kabar apapun, atau dapat dikatakan saya ditinggalkan sendirian. Padahal, pada waktu itu kondisi usaha sedang dalam keadaan turun atau merugi. Saya kaget karena tiba-tiba dia menarik semua modalnya pada saat kondisi usaha saya bisa dibilang NOL. Barang yang ada itu mungkin lebih besar hutang. Barang yang ada mungkin dalam dagang disebut "barang mati" atau barang yang susah lakunya.

Memang berat saat itu, saya sempat stres dan pusing. Mohon maaf, karena sebenarnya anak Tuhan tidak boleh stress dan pusing, Saya  juga sempat berpikiran untuk memakai cara yang tidak bagus, tetapi Tuhan menegur dan mengingatkan bahwa kalau mau berlajan di jalan Tuhan, harus lurus jangan belok-belok, harus benar, karena jalan yang belok-belok itu adalah jalannya ular.
 
Pada saat itu jumlah karyawan juga mulai berkurang satu persatu sampai tinggal sedikit. Apalagi saya harus tetap setia dalam beribadah melayani Tuhan tiga kali seminggu ditambah Ibadah Kaum Muda dan Remaja. Tetapi herannya, saat keadaan sepi dan kondisi turun, pada saat itulah Tuhan menunjukkan kasihNya. Pada saat saya seperti berada di atas karena mungkin modal yang diberikan teman saya itu relatif besar, justru saya menemui kesulitan. Sedangkan saat modal saya nol, justru Tuhan berikan berkat yang semakin melimpah, lebih dari pada saat saya punya modal banyak. Saya sangat heran, "Kok bisa, kok bisa."

Tuhan tegur, keadaan saya seperti murid-murid Yesus yang punya kemampuan, modal, dan waktu yang tepat, disuruh menangkap dan menjala ikan tapi tidak menangkap apa-apa. Hasilnya, gagal, seperti yang saya alami saat saya mengandalkan modal, kemampuan, dan waktu. Tetapi saat saya berada di bawah, Tuhan berikan pertolongan. Kalau kita berserah kepada Tuhan, Tuhan pasti buka jalan. Kalau Tuhan masih belum menolong artinya Tuhan masih sibuk membenahi kehidupan kita  yang penuh cacat cela dan kesombongan, masih sering mengandalkan kekuatan sendiri dan tidak mengandalkan Tuhan.

Puji Tuhan. Kita harus berserah pada Tuhan dan jangan kita menggunakan kekuatan sendiri. Tuhan yang mengadakan dari tidak ada menjadi ada. Tuhan yang menjadikan semua indah pada waktuNya.

Tags

Versi Cetak

Kesaksian
  • Kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan (Captain Hotben (Depok))
    ... kemurahan dan kemenangan bersama Tuhan. Di tempat pekerjaan saya yang sekarang sebenarnya saya sudah mengajukan pengunduran diri karena saya dapat pekerjaan di perusahaan yang lain tetapi oleh pemilik perusahaan shipping di tempat saya bekerja beliau tidak mengizinkan saya untuk keluar. Sementara itu di perusahaan yang baru awal agustus saya harus sudah ...
  • Pekerjaan Tuhan Dalam Saya (Yohan)
    ... dokter mengatakan bahwa kawat yang menajadi dengan kawat gigi akan di lepas dari mulut. Kalau tidak bisa baru dilakukan operasi kecil lewat dekat mata saya. Pada waktu proses berjalan ternyata tidak bisa di tarik dari mulut dan harus dilakukan operasi kecil. Saya sudah merasa kesakitan karena memang kawatnya agak terbenam ...
  • Rancangan Tuhan Selalu Baik (Ibu Wita Mertes (Jerman))
    ... rahim. Pada bulan Desember tiba-tiba saya mengalami suatu yang tidak enak dibagian bawah perut saya. Pada mulanya saya tdk ada keinginan untuk periksa ke Dokter karena saya pikir ya mungkin itu biasa buat kita kaum wanita kadang-kadang sakit kalau mau datang bulan dan nanti hilang sendiri. Tapi setelah beberapa hari ...
  • Keubahan Lewat Firman Pengajaran (Gladys Valencia Anderson)
    ... berbohong terutama kepada orang tua saya. Misalnya kalau nilai ulangan saya jelek lalu orang tua saya menanyakan nilai ulangan saya saya selalu mengatakan bahwa nilai ulangan saya bagus. Akhirnya dari kebohongan yang satu terus menjadi kebohongan-kebohongan yang lain. Waktu itu memang saya tidak merasakan ketenangan selalu gelisah takut kebohongan saya ...
  • Tetap diam dan tenang, berserah pada Tuhan (Bpk. Misianto)
    ... suara saya berubah menjadi sengau bahasa Jawa nya bindeng . Saya sudah beberapa kali berobat ke dokter tetapi tidak ada perubahan sehingga saya di konsul ke dokter THT. Saat ke dokter THT dokter melakukan endoskopi di hidung saya dan ditemukan ada tumor di hidung kanan yang sudah mendesak ke tenggorokan dan ...
  • Aku hidup hanya oleh karena firman Tuhan (Ibu Christine)
    ... hati memuji dan menyembah TUHAN TUHAN berikan jawabannya di mana saya mengalami keajaiban TUHAN soal pekerjaan saya. nbsp Pada bulan Februari awal tahun saya dipanggil oleh atasan Ms maaf karena anak-anak mau keluar orang jadi Ms saya keluarkan lebih dulu. Jadi bulan Maret sudah tidak bekerja lagi. Pada saat itu ...
  • Mujizat Tuhan lewat kekuatan Firman pengajaran yang benar (Ibu Maria Budianto)
    ... terganggu. Sebenarnya pada hari Minggu Agustus saya sudah sakit tetapi saya masih sempat beribadah. Tetapi sepulang dari ibadah sampai senin dan selasanya keadaan saya bertambah parah. Yang saya derita saat itu ialah diare. Sebenarnya diarenya sendiri tidak begitu parah tetapi disertai dengan rasa sakit yang amat sangat di sekujur tubuh saya bagian ...
  • Pembaharuan hidup lewat pelayanan (Sdri. Warniancy Ariesty)
    ... di Surabaya. Akhirnya saya pun mencoba memasukkan surat lamaran kerja saya pada bulan Desember . Singkat cerita setelah mengikuti psikotest saya mendapat surat yang menyatakan bahwa proses recruitmentnya tidak dilanjutkan dengan kata lain saya ditolak. Pada saat itu sempat ada perasaan kecewa namun ada keyakinan dalam hati untuk tetap percaya ...
  • Pertolongan Tuhan Dalam Nikahku (NN, Malang)
    ... saya mengenal Suami saya sebagai seorang pria yang sabar tetapi setelah menikah Suami saya mulai menjadi cuek dan pemarah. Tahun bertambah tahun nikah saya dipenuhi dengan pertengkaran baik saat pekerjaan Suami diberkati maupun saat bangkrut semua sama saja hanya berisi pertengkaran yang makin lama makin hebat. Kadang saya berpikir kalau ...
  • Tuhan Baik Bagi Saya (Ibu Ningsih)
    ... Pertama karena Tuhan sudah menyelamatkan nikah saya. Sebenarnya masalah demi masalah sudah bermunculan saat saya hamil. Tapi saat itu Firman selalu menghiburkan dan menguatkan saya. Puncak masalah terjadi pd tgl April bersamaan dengan persiapan kebaktian persekutuan Paskah di Westin. Saat itu usia kandungan saya sudah bulan. Saat itu saya benar-benar ...

Siaran Langsung

Live Streaming GPTKK

Rekaman

Ikuti rekaman ibadah kami

Transkrip

Ringkasarn Firman Tuhan

Kesaksian

Pengalaman hidup bersama Firman Tuhan

Untuk Koneksi Lambat, silakan buka https://id.gptkk.org

Silakan kontak ke info@gptkk.org apabila bapak/ibu/sdr/sdri ada pertanyaan atau ingin berlangganan majalah Manna, dan silakan kirim email ke widjaja_h@yahoo.com apabila ingin konsultasi pribadi dengan bapak gembala.